Webinar Nasional Literatalks “Gen-Z, Generasi Pembawa Harapan Literasi Digital Indonesia”

Komitmen Pemerintah Kota Bandung dalam meningkatkan Literasi Digital di Kota Bandung, Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bandung bersama Bandung INTERNational menyelenggarakan Webinar Nasional yaitu LITERATALKS 2021.

Webinar Nasional Literatalks “Gen-Z, Generasi Pembawa Harapan Literasi Digital Indonesia” Kegiatan ini dibuka Oleh Bapak Wali Kota Bandung, Mang Oded dengan Nara Sumber Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia, Sandiaga Uno, Menteri Komunikasi dan Informatika Indonesia Periode 2014-2019, Ketua DPRD Kota Bandung, Tedy Rusmawan serta Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bandung, Yayan A. Brilyana ditutup oleh Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bandung, Dicky Wishnumulya .

Harapan Kegiatan LITERATALKS ini dapat menggerakkan Generasi Z Kota Bandung menjadi generasi percontohan dalam memahami makna penggunaan media sosial dari sudut pandang yang lebih positif dari para praktisi media digital terkenal di Indonesia.

Editor

Admin Bidang Diseminasi