Rapat Evaluasi Mayor Lecture 2021


BANDUNG,

Kepala Seksi Interkoneksi dan Jaringan serta Kasi Pengelolaan Aplikasi menghadiri Rapat Evaluasi Mayor Lecture 2021. Rapat dipimpin oleh Kepala BKPP serta dihadiri oleh unsur BKPP, Dinas Pendidikan, Humas Setda, Protokol Setda.

BKPP mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh unsur yang terlibat dari mulai pimpinan sampai kepada pelaksana teknis, sejak persiapan, pemasangan jaringan, gladi, sampai pelaksanaan kegiatan. Secara umum Kegiatan Mayor Lecture pada Tanggal 16 Maret 2021 berjalan lancar dan tidak ada kendala yang berarti.

Para Pimpinan (Pa Wali Kota, Pa Wakil Wali Kota, Pa Plh Sekda) sangat mengapresiasi kegiatan tersebut dan sangat antusias karena dapat menyapa dan berkomunikasi langsung secara virtual dengan CPNS Formasi 2019. Dari beberapa testimoni, para peserta Mayor Lecture sangat antusias dan menyambut positif kegiatan tersebut karena langsung disapa oleh Bapak Wali Kota / Wakil Wali Kota / Plh Sekda.

Yang menyaksikan Mayor Lecture tidak hanya CPNS, namun juga dari PPPK dan umum (via Youtube), sehingga jumlah viewers Kegiatan Mayor Lecture pada Channel Youtube Diskominfo tercatat lebih dari 1900 viewers.  Berdasarkan pemantauan dan hasil evaluasi seluruh tim gabungan, bandwidth dan kestabilan internet baik di BCC, Lokasi Pa Wali Kota (pendopo) / Wakil Wali Kota, maupun di 27 titik lokasi sekolah sudah cukup memadai selama acara berlangsung.

Evaluasi beberapa kendala saat Mayor Lecture Hilangnya sound beberapa saat di Ruang Rapat Wakil Wali Kota (permasalahan teknis sudah diketahui yaitu terjadi perpindahan SSID dari ruang wakil ke ruang tengah, kedepan ini menjadi bahan evaluasi bagi tim teknis Diskominfo). Kendala Internet di SMPN 5 (Force Majeure karena cuaca, namun dapat di backup dengan internet dari sekolah)



Editor

Admin Bidang Diseminasi