Diskominfo Kota Bandung Gelar Sosialisasi Wirausaha Bandung Go Online Menuju Bandung Juara

Diskominfo – PPID

Diskominfo Kota Bandung menggelar Sosialisasi Wirausaha Bandung Go Online Menuju Bandung Juara pada Selasa-Rabu, 29-30 Agustus 2017 bertempat di Grand Asrilia Hotel.

Kegiatan ini dibuka oleh Kepala Bidang Diseminasi Informasi pada Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Bandung, Eli Harliani. Dalam sambutannya, Eli menyampaikan “Dengan banyaknya wirausaha berbisnis via online, hingga internet dipenuhi konten yang positif dan produktif, akan mempercepat proses pendewasaan masyarakat dalam menggunakan teknologi informasi, paling tidak mengurangi konten-konten yang sifatnya kontra-produktif.”

Dalam kegiatan ini, hadir sebagai narasumber Direktur Pemberdayaan Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika RI, Septriana Tangkary; Kepala Bidang Distribusi Perdagangan dan Pengembangan e-Commerce pada Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Bandung, Iwan Rusmawan; Kepala Bagian Perekonomian Kota Bandung, Lusi Lesminingwati; Kasubag Bina Potensi dan Pengembangan Daya Saing pada Bagian Perekonomian Kota Bandung, Taufiq Hidayat, dan Public Policy And Government Relation Google Indonesia, Dhani Priatna.

Septriana Tangkary menjelaskan mengenai “Indonesia: Energi Digital Asia”. Ia menjelaskan secara gamblang mengenai digital ekonomi berbasiskan penguatan dan akselerasi pemberdayaan UMKM.

Iwan Rusmawan pun membahas lebih rinci terkait e-commerce di Kota Bandung dan kegiatan/program Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Bandung.

Tidak jauh beda dengan Iwan, Lusi Lesminingwati dan Taufiq Hidayat dihadirkan untuk memaparkan sistem informasi program percepatan penciptaan wirausaha baru berbasis web. Ia menjelaskan bahwa program percepatan penciptaan wirausaha baru (WUB) saat ini sangatlah penting. Sebab, Wali Kota Bandung memiliki target 100 ribu wirausahawan baru yang termaktub dalam RPJMD Kota Bandung #Misi3: Membangun masyarakat yang mandiri, berkualitas dan berdaya saing.  Selain itu, Kota Bandung sendiri berpotensi besar dalam penciptaan wirausahawan baru karena memiliki industri kreatif yang sangat kondusif.

Sesi kegiatan ditutup dengan materi dari Public Policy And Government Relation Google Indonesia yang memberikan informasi mengenai Gapura Digital. Gapura Digital ini merupakan  program yang mendukung Usaha Kecil Menengah Indonesia untuk memajukan bisnis melalui digital. Terdapat serangkaian topik yang lengkap mulai dari tren digital, membangun portal usaha hingga SEO/SEM. Semua dapat memilih topik yang diinginkan atau ikuti semua kelasnya untuk mendapatkan sertifikat dari Google. [IO]

Editor

Indah

Website: Indah